Nikon kembali meluncurkan sebuah lensa yang akan memanjakan para photographer yang hobi menjepret objek dari jarak jauh. Lensa yang diberi kode nama Nikon AF-S 800mm F/5.6 VR ini memiliki lensa berjarak fokal 800mm.
Lensa dengan jarak fokal 800mm memang bukanlah produk baru dari Nikon. Vendor kamera asal Jepang ini sebelumnya memiliki Nikkor 800mm f/5.6 IF-ED lens yang diperkenalkan pertama kali pada tahun 1986.Sempat berhenti pada tahun 2005, produksi Nikkor 800mm f/5.6 IF-ED lens kembali dilanjutkan di tahun ini dengan ditambah fitur AF-S silent wave motor yang juga kompatibel dengan sistem autofokus kamera dengan format FX seperti Nikon D4 dan Nikon D1.
Selain itu, Nikon AF-S 800mm F/5.6 VR juga dilengkapi dengan fitur Vibration Reduction untuk mengurangi efek getaran saat mengambil gambar.
Nikon AF-S 800mm F/5.6 VR dapat digunakan pada seluruh kamera SLR Nikon dari format full frame sampai format DX. Bahkan Anda dapat memasangkannya dengan Nikon 1-series, dengan menggunakan adapter lensa.
Informasi mengenai ketersediaan dan harga lensa terbaru dari Nikon ini masih belum diketahui, namun dikabarkan bahwa lensa ini akan dipamerkan pada ajang golf Open Championship ke-14 yang berlangsung pada tanggal 19 hingga 22 Juli 2012 di Amerika.
0 komentar:
Posting Komentar